Caution

Only real bloggies who wants to read my blog

Languange

Jumat, 07 Januari 2011

Comment For Timnas

Berikut kesan-kesan saya terhadap skuad timnas Piala AFF 2010 :
1. Alfred Riedl: Di mata saya, Alfred bagaikan sebuah kulkas empat pintu, dingin, kokoh, tegas, dan solid. Walau terkesan kaku, akan tetapi Alfred mempunyai hati yang besar dan luas. Dia adalah sebuah pribadi yang sangat fair dalam menilai segala sesuatu, filosofinya dalam bekerja adalah "Keras, tegas namun penuh dengan kasih sayang".
Walaupun dia selalu meletakkan Bambang di bangku cadangan selama AFF, akan tetapi tidak dapat saya mungkiri, jika dia adalah salah satu pelatih favorit saya.


2. Markus Haris Maulana: Ini adalah salah satu contoh kiper yang saya katakan agak-agak gila, kepribadiannya unik dan sangat susah ditebak. Salah satu kelebihannya adalah, selalu mampu tampil relax dalam setiap pertandingan apa pun, termasuk ketika melawan tim sekelas Uruguay. Untuk saat ini, dia masih kiper terbaik di Indonesia menurut saya.
3. Zulkifly Sukur: Sejujurnya saya sempat khawatir, ketika Ismed Sofyan dan Ricardo Salampesi tidak berada dalam tim.Ya, tapi setidaknya pertahanan disayap kita tetap solid meski Zulkifli kurang melakukan penetrasi dan umpan lambung/crossing
4. Maman Abdurahman: Pemain belakang yang penampilannya paling konsisten selama beberapa tahun terakhir di tim nasional. Pandai membaca permainan dan sangat cekatan dalam memotong bola-bola terobosan. Umpan-umpan jarak jauhnya luar biasa.
5. Hamka Hamzah: Bek tengah dengan kemampuan paling komplet di negeri ini, bagus di udara dan juga sangat tenang di bola-bola bawah. Yang harus dia lakukan adalah menukar chip yang ada di kepalanya dengan yang sedikit lebih baik dan lebih baru, agar dia tidak sering lepas kendali. Akan tetapi, sekarang dia sudah jauh lebih dewasa. Menurut saya, dia adalah pemain terbaik Piala AFF tepat di belakang Firman Utina.
6. Muhammad Nasuha: Nyawa di bagian pertahanan sebelah kiri tim nasional, selalu total dalam bermain walaupun dalam keadaan kepala robek dan harus menerima jahitan sekalipun. Seorang petarung sejati.
7. Muhammad Ridwan: Yang mengagumkan dari Ridwan adalah, di usia yg tidak muda lagi, kondisi fisiknya masih sangat prima. Tapi pas final jangan nagis lagi ya Ridwan, hehehe
8.Okto Maniani: Salah satu pemain yang paling menonjol di gelaran Piala AFF 2010. Kengototan dan tenaganya yang luar biasa, dapat menutupi kekurangannya dalam masalah ukuran badan. Menurut saya dia adalah Aaron Lennon versi Indonesia.
9. Firman Utina: Pemain yang luar biasa di  timnas AFF 2010, ketika semifinal pertama melawan Filipina, dia harus menerima suntikan penahan rasa sakit di lututnya yang mengalami cedera lumayan parah, butuh hati dan jiwa yang besar untuk melakukan itu. Dokter tim sempat ragu untuk melakukannya. Saat itu, secara otomatis dia mempertaruhkan karier sepak bolanya untuk Merah-Putih (Salut).
10. Ahmad Bustomi: Pemain yang tidak mempunyai kelebihan, akan tetapi juga tidak mempunyai kelemahan. Ketika melihat dia bermain, saya seperti melihat seorang Ponaryo Astaman akan tetapi dengan ukuran tubuh yang sedikit lebih kecil. Salah satu pilar penting dalam timnas Indonesia. Idola yang paling saya kagumi, lebih dari seorang Irfan, Gonzales, Firman, Bambang, Okto, yang biasanya lebih dikagumi orang banyak.
11. Bambang Pamungkas: Pemain paling Indonesia di timnas, Bepe tak akan tergantikan meski Indo punya striker yang kualitasnya tak kalah hebat.
12. Arif Suyono: Paling lucu di antara pemain yang lain, guyonan-guyonannya ringan tetapi sangat mengena. Pemain yang selalu mampu melakukan tugasnya dengan baik, ketika pelatih membutuhkan tenaganya di pertengahan pertandingan.
13. Irfan Bachdim: Tidak dapat dimungkiri jika pemain ini memberi dampak yang luar biasa dalam tim ini. Euforia masyarakat yang luar biasa juga sedikit banyak karena adanya seorang Irfan Bachdim. Saat kandas di final dia menangis tersedu-sedu. Itu cukup membuktikan jika Irfan sudah sangat Indonesia. Semoga sukses untuk karier dia ke depan.
14. Christian Gonzales: Dua kata untuk pemain ini, Luar Biasa....!!!
15. Yongki Ariwibowo: Sebelum bermain melawan Filipina di semifinal kedua, dia sempat minta saran kepada Bambang. Saat itu Bepe berkata, "Anggaplah saat ini kamu bermain untuk Persik Kediri atau Arema Indonesia, bermain lepas dan jangan takut salah." Saat itu, Bepe juga berpesan kepada para pemain senior seperti Maman, Firman, Markus, dan Hamka untuk menjaga dan memandu Yongki di lapangan. Dan, menurut saya, dia sukses melewati partai itu dengan sangat baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Please Follow !